SUBANG- Dirgantara7.com | Gebyar Vaksinasi Booster tingkat Jawa Barat yang dipantau Langsung oleh Waka Polda Jabar secara zoom meeting, di Kabupaten Subang dilaksanakan di Lapang Alun-alun Kecamatan Jalancagak, Rabu, 31 Agustus 2022 sekitar pukul 09:00 WIB.
Giat vaksinasi Booster yang digelar di seluruh Kabupaten se Jawa Barat, dan untuk Kabupaten Subang yang dilaksanakan di alun-alun Kecamatan Jalancagak dipimpin oleh Waka Polres Subang, Kompol Satrio Prayogo, S.I.K., M.I.K., bersama Kabag Ops Polres Subang, Kapolsek Jalancagak Polres Subang, Danramil Jalancagak, Kasat Samapta Polres Subang, Kanit Laka Sat Lantas Polres Subang, Kepala Desa Jalancagak,
Kepala UPTD Puskesmas Jalancagak, Tim Nakes PKM Jalancagak, beserta sejumlah Personel Polres Subang.
Dalam giat tersebut, melalui zoom meeting Waka Polda Jabar menyampaikan bahwa jika ada kendala dalam pelaksnaan Vaksinasi ini agar segara laporkan kepada Pimpinan.
Tantangan dilapangan jadikan sebagai kegiatan untuk beramal dan jika ada letak geografis yang susah seperti di pegunungan agar siapkan fisik dan mental anggota, dan diatur agar masyarakat senang dan petugas senang
Untuk penyesuaian data segera dilakukan, silahkan setiap harinya data di singkronkan antara Polres dan Polda untuk menentukan target berikutnya.
Saya ucapkan terimaksih kepada seluruh personel Polres jajaran yang tetap semangat dalam kegiatan Vaksinasi ini.
Harapan saya kepada kita semua walaupun tanpa giat Zoom tetapi agar tetap melaksanakan Kegiatan Vaksinasi dengan masing masing target, kendalikan, monitor dan beri semangat kepada personel di lapangan
Setelah Waka Polda Jabar menyampaikan sambutannya dilanjutkan dengan penyampaian para Kapolres Jajaran terkait kendala dan strategi untuk mencapai target Vaksinasi booster.(Jajang)