Scroll untuk baca artikel
Example 728x250
Pemerintahan

Vaksinasi anak usia 6-11 tahun oleh BIN Daerah Jawa Timur, di Mojokerto berlangsung meriah

buserdirgantara7
230
×

Vaksinasi anak usia 6-11 tahun oleh BIN Daerah Jawa Timur, di Mojokerto berlangsung meriah

Sebarkan artikel ini
logopit 1641874303386

Dirgantara7.com//Mojokerto – Selasa pagi (11/01/2022) di Balai Desa Seduri Mojosari, tampak begitu meriah dengan kehadiran anak-anak TK. Mereka begitu ceria mengikuti kegiatan vaksinasi yang kembali digelar oleh Badan Intelijen Negara (BIN) Jawa Timur di Kabupaten Mojokerto. Diantara mereka juga terlihat orang tua yang turut serta mendampingi selama proses screening hingga penyuntikan. Anak-anak ini bagian dari sasaran vaksinasi anak usia 6-11 tahun, yang dikebut agar bisa melaksanakan pembelajaran secara tatap muka.

Dari Kepala Desa Seduri, Drs.H. Zainal Arifin, M.Pd., menyampaikan rasa terima kasih atas pelaksanaan kegiatan vaksinasi anak-anak di tempatnya. “ Kami ucapkan terima kasih atas kegiatan vaksin ini, kami berharap, anak-anak kami dapat segera melaksanakan pembelajaran dengan tatap muka secara normal kembali.”, ujarnya.

Masuknya varian virus Covid 19 Omicron, mengingatkan kembali semua orang bahwa pandemi Covid19 belum berakhir, bahkan telah muncul varian baru Omicron, maka BIN Daerah Jawa Timur bersinergi dengan semua pihak untuk segera menyelesaikan target capaian vaksinasi anak usia 6-11 tahun. Dengan demikian mereka dapat kembali bersekolah dan belajar. Dan selanjutnya dapat segera memberikan vaksin booster kepada kelompok sasaran di wilayahnya, sebagaimana yang dicanangkan oleh Presiden Joko Widodo, agar penularan varian Omicron dapat ditekan.

Red/Thoyib

Img 20240526 223458
Img 20240526 223458

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *