Scroll untuk baca artikel
Example 728x250
Nasional

Satpolairud Polres Lhokseumawe Sambangi Masyarakat Nelayan Himbau Jaga Kebersihan

buserdirgantara7
139
×

Satpolairud Polres Lhokseumawe Sambangi Masyarakat Nelayan Himbau Jaga Kebersihan

Sebarkan artikel ini
Img 20230609 Wa0054

Lhokseumawe Buserdirgantara7com – Personel Satpolairud Polres Lhokseumawe mengimbau masyarakat nelayan di kawasan pesisir dan PPI Pusong, Kecamatan Banda Sakti, Kota Lhokseumawe agar menjaga kebersihan lingkungan, Kamis (8/6/2023).

IMG-20230609-WA0051

Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, SIK melalui Kasatpolairud, Ipda Edumanihar Siagian, SH, MH mengatakan, himbauan ini disampaikan personel saat melaksanakan patroli rutin di lokasi tersebut.

IMG-20230609-WA0052

Dalam patroli ini, lanjutnya, personel menyambagi nelayan dan memberikan himbauan agar berhati-hati dalam mencari rezeki di tengah laut dan mengutamakan keselamatan.

“Nelayan juga dihimbau agar menjaga kebersihan lingkungan dan mengutamakan keselamatan saat mencari rezeki di laut,. kemudian menghindari penggunaan bahan pengawet mengandung formalin pada hasil tangkapan,” pungkas Ipda Edumanihar.

Diharapkan, tambah Kasatpolairud, dengan patroli tersebut dapat mewujudkan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di kawasan pesisir di wilayah hukum Polres Lhokseumawe.    (ADM)

Img 20240526 223458
Img 20240526 223458