Scroll untuk baca artikel
Example 728x250
BeritaormasPeristiwa

Puting Beliung Terjang 2 Kecamatan di Pekalongan, Pohon-Tiang Listrik Roboh

buserdirgantara7
278
×

Puting Beliung Terjang 2 Kecamatan di Pekalongan, Pohon-Tiang Listrik Roboh

Sebarkan artikel ini
Screenshot 2022 11 07 00 54 09 58

Pekalongan, – Dirgantara7.com | Bencana angin puting beliung disertai hujan deras melanda Kecamatan Kajen dan Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Pekalongan, Minggu (06/11/2022) sekitar pukul 13.30 WIB.

Angin puting beliung diperkirakan terjadi selama 15 menit. Sedangkan hujan deras berlangsung hingga sore. Imbasnya, sejumlah pohon dan tiang listrik (paltong) tumbang di beberapa ruas jalan.

Selain itu, atap rumah-rumah warga mengalami kerusakan karena genteng dan galvalum yang berterbangan. Di Mapolres Pekalongan, sejumlah sepeda motor roboh dan sebagian tertimpa atap galvalum.

Ada pula papan reklame di ruas jalan yang dilaporkan roboh. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu.

Salah satu warga Kecamatan Kajen, Dodo Suwito (35) mengatakan sebelum terjadi angin puting beliung, terjadi hujan deras sejak siang.

“Angin besar tiba-tiba datang dari selatan, dari utara juga, bertemu di sini muter-muter. Membawa atap rumah, genting, terus angin muter lagi ke arah timur, tidak lama kembali lagi ke sini,” kata Dodo, Minggu (6/11) sore.

“Paltong (tiang) listrik roboh satu, menarik paltong listrik lainnya. Keadaan sempat kacau, panik. Pohon-pohon juga roboh,” imbuh Dodo.

“Kondisinya tadi kacau. Angin ke sana kemari, lima menit disini kemudian ke timur daerah Kulu, terus ke sini lagi, total sekitar 15 menit baru reda,” Dodo melanjutkan.

Anggota BPBD, SAR, polisi, dan masyarakat masih berupaya membuka akses jalan yang tertimpa pohon tumbang. Karena banyaknya pohon yang tumbang, proses pembersihan jalan berlangsung cukup lama dan berlangsung hingga sore tadi.

“Ada beberapa titik pohon tumbang dan tiang listrik patah seperti di belakang saya (Mapolres). Di Polres Pekalongan ada 4 trafo listrik yang patah. Saya sudah berkoordinasi dengan PLN untuk melakukan relokasi yang ada di kabupaten Pekalongan, khususnya di kecamatan Karanganyar dan Kajen agar bisa hidup lagi,” kata Kapolres Pekalongan, AKBP Arief Fajar Satria

“Banyak atap rumah yang terbawa angin masih dilakukan pendataan. Data sementara ada 7 titik yang parah akibat angin tersebut,” imbuh Arief.

Arief menambahkan, pohon tumbang sempat mengganggu arus lalu lintas di wilayah Linggoasri dan di Jalan Rinjani. “Namun saat ini telah lancar atas kesigapan petugas di lapangan,” jelasnya.

(Red)

Img 20240526 223458
Img 20240526 223458