Scroll untuk baca artikel
Example 728x250
Nasional

Polsek Bukit Polres Bener Meriah Memastikan Keselamatan di Jalan Raya Dengan Melakukan Pengaturan Lalulintas

buserdirgantara7
127
×

Polsek Bukit Polres Bener Meriah Memastikan Keselamatan di Jalan Raya Dengan Melakukan Pengaturan Lalulintas

Sebarkan artikel ini
Img 20231026 Wa0093

Bener Meriah, Buserdirgantara7com – Dalam upaya memastikan keselamatan selama jam-jam sibuk, terutama pada pagi hari, personel Polsek Bukit Polres Bener Meriah telah melaksanakan pengaturan arus lalu lintas pada Kamis (26/10/23).

Kapolres Bener Meriah, AKBP Nanang Indra Bakti, S.H., S.I.K, menjelaskan bahwa pengaturan arus lalu lintas ini adalah kegiatan rutin yang dilakukan oleh personel Polres Bener Meriah dan Polsek jajarannya, khususnya pada jam-jam rawan kemacetan dan pelanggaran lalu lintas.

“Kami melakukan pengaturan arus lalu lintas ini dengan fokus pada keselamatan anak-anak sekolah dan warga yang beraktivitas di pagi hari, dengan tujuan untuk mencegah kemacetan dan mengurangi potensi kecelakaan lalu lintas,” kata AKBP Nanang.

Ia menambahkan, “Ini adalah bentuk komitmen kami dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.”

Selain melakukan pengaturan arus lalu lintas, personel Polsek juga memberikan himbauan kepada masyarakat agar selalu mematuhi peraturan lalu lintas demi keselamatan bersama.

Kegiatan ini dilakukan di berbagai titik dan persimpangan di setiap kecamatan yang ada di Kabupaten Bener Meriah, dengan tujuan utama menjaga keselamatan seluruh pengguna jalan.

Img 20240526 223458
Img 20240526 223458