WAYKANAN||DIRGANTARA7.COM-Dalam rangka mengoptimalkan pengamanan selama nataru, Seksi Dokter dan Kesehatan (Sidokkes) Polres Way Kanan Polda Lampung melakukan pelayanan kesehatan bagi petugas Operasi Lilin Krakatau 2022 di Pos pengamanan dan pos Pelayanan. Selasa (27/12/2022)
Kapolres Way Kanan AKBP Teddy Rachesna melalui Ps Kasidokkes Polres Way Kanan Bripka Adi Sugianto menyampaikan selain melakukan pemeriksaan kesehatan kami juga memberikan multivitamin untuk menunjang stamina pada personel yang terlibat Operasi Lilin Krakatau 2022.
Untuk petugas Pos Pam Simpang perikanan Kampung Way Pisang Kecamatan Way Tuba dan Pos Yan Rest Area Kampung Suka Negeri Kecamatan Gunung Labuhan Kabupaten Way Kanan yang diperiksa bukan hanya personel Polri saja, namun seluruh petugas pengamanan dari TNI , Satpol PP, Dishub dan Sennkom.
Selain itu selama pengamanan Nataru ini juga setiap Pos Pam disiagakan petugas kesehatan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Way Kanan yang dibackup Sidokkes Polres Way Kanan.
Sementara pemeriksaan kesehatan dilakukan meliputi pengecekan tensi darah, suhu tubuh dan pemeriksaan ringan kesehatan lainnya,” Ungkapnya.
Oleh karena itu, Sidokkes berharap para personel pengamanan untuk selalu menjaga kesehatannya selama bertugas guna memberikan pelayanan yang optimal kepada masyakarat.