Dirgantara7.Com//Tebo – Tanpa kenal lelah, Kapolsek Tengah Ilir dan PKM MANGUPEH tengah Ilir
Melakukan vaksinasi door to door di daerah simpang niam RT.12
Senin 27/11/2021 BD7.com
Kapolsek Tengah Ilir saat ini gencar melakukan vaksinasi hingga seluruk pelosok Kecamatan Tengah Ilir kabupaten Tebo,bahkan aparat TNI pun ikut berperan mengawal vaksinasi .
Hal itu dilakukan untuk mempercepat pencapain herd immunity serta upaya mencegah penyebaran covid 19.
Metode yang digunakan salah satunya dengan mendatangi warga atau door to door, agar warga yang belum sempat vaksin di siang hari karena beraktivitas, bisa mendapat pelayanan vaksin di siang hingga sore hari.
Menurut Kapolsek Tengah Ilir dan TNI Tengah Ilir vaksinasi yang dilaksanakan pihaknya merata di seluruh Kabupaten Tebo terutama daerah Tengah Ilir bahkan hingga kepelosok.
Waktu pelaksanaan pun, ungkap beliau dibuat fleksibel bahkan hingga sore hari, menyesuaikan dengan ritme aktivitas warga di titik sasaran vaksinasi.
“Segala daya dan upaya yang dilakukan Kapolsek tengah Ilir dan pihak dari TNI yg gak mau disebut nama nya,untuk vaksinasi masyarakat sejak awal November hingga kini, juga tidak terlepas dari sinergi dan peran serta Dinas Kesehatan setempat yang ikut andil dalam kegiatan vaksinasi,” ungkap kapolsek.
Ini semua ungkap beliau, merupakan komitmen bersama untuk memutus rantai penularan Covid-19 di masyarakat serta supaya kekebalan komunal (herd immunity) dapat segera terbentuk dengan capaian 70% vaksinasi di masyarakat.
Untuk hari ini Senin 27/11/21 Total vaksinasi tidak kurang dari 140 orang dan untuk notase keseluruh warga yg belum vaksin 3.414 dengan sisa vaksin 1.006,dosis pertama 16.887, 83.18 % dan dosis kedua 10.786,53.13 %
Vaksinasi yang digelar PKM MANGUPEH Tengah Ilir melayani untuk dosis I dan II serta menyediakan vaksin ialah Sinovac
Masyarakat diharapkan dapat memanfaatkan pelayanan vaksinasi dari PKM Tengah Ilir serta tidak perlu khawatir akan dampak paska vaksinasi, karena akan diobservasi oleh tim nakes di lokasi. “Punkasnya
Aritonang