Scroll untuk baca artikel
Example 728x250
Nasional

Kapolsek Ciasem Polres Subang Berikan Helm Gratis Sebagai Pelopor Keselamatan Berlalulintas

buserdirgantara7
118
×

Kapolsek Ciasem Polres Subang Berikan Helm Gratis Sebagai Pelopor Keselamatan Berlalulintas

Sebarkan artikel ini
Img 20230914 Wa0269

Subang, Buserdirgantara7com – Kepolisian Sektor Ciasem Polres Subang Pada Saat kegiatan Dikmas Lantas kepada Pelajar SMK Pertiwi Ciasem di Aula SMK pertiwi, Kapolsek Ciasem memberikan helm gratis kepada salah satu pelajar sebagai simbol pelopor Keselamatan Lalulintas.

Pemberian helm gratis kepada pelajar dilaksanakan di Aula SMK pertiwi Ciasem desa Ciasem Girang kec ciasem kab Subang.

Kapolres Subang AKBP Ariek Indra Sentanu,SH, SIK, MH melaui Kapolsek Ciasem Kompol Dede Suherman,AMd mengatakan, kegiatan tersebut sebagai salah satu bentuk kepedulian terhadap generasi muda agar sejak dini ditanamkan disiplin berlalulintas dalam menekan terjadinya pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas (laka lantas).

Disampaikannya, sebenarnya Pelajar yang belum berusia tujuh belas tahun keatas belum bisa menggunakan kendaraan bermotor, oleh karena itu kami selalu mengingatkan menggunakan helm saat berkendaraan roda dua.

Namun ia masih melihat banyaknya pengendara yang tidak menggunakan helm di wilayah hukum Polsek Ciasem terutama pelajar yang sebenarnya belum cukup umur untuk membawa kendaraan sehingga berinisiatif memberikannya secara gratis dan diharapkan menjadi pelopor keselamatan berlalulintas.

Melalui kegiatan pemberian helm ini meningkatkan kepatuhan dan disiplin pelajar dalam berlalu lintas, serta menekan angka dan fatalitas korban kecelakaan,” harap Kompol dede.

Dikatakannya lagi, pihaknya juga memberikan edukasi dan pemahaman tentang penggunaan helm untuk melindungi pengendara sendiri apabila terjadi kecelakaan sehingga bagian vital yaitu kepala bisa terlindungi.

“Kami selalu selalu mengimbau dan mengingatkan masyarakat untuk menggunakan helm saat mengendarai kendaraan, dan menjaga etika berlalu lintas saat berkendara,” pungkas Kompol Dede.

Img 20240526 223458
Img 20240526 223458