SUBANG, Buserdirgantara7com – Kapolres Subang, AKBP Ariek Indra Sentanu beserta jajaran Forkopimda Subang ikuti upacara peringatan hari Sumpah Pemuda ke-95 bertempat di halaman aula Kantor Pemkab Subang pagi tadi, Sabtu, 28 Oktober 2023 sekitar pukul 08.00 WIB.
Giat upacara peringatan hari Sumpah Pemuda ditingkat Kabupaten tersebut diikuti oleh
Bupati Subang H. Ruhimat S. Pd, M. Si., Wakil Bupati Subang H. Agus Masykur S.Si., Dandim 0605 Subang, Letkol Inf Bambang Raditya M. Han, Kapolres Subang AKBP Ariek Indra Sentanu, S.H., S.I.K., M.H., Kejaksaan Negeri Subang yang diwakili oleh Kasi Intel Ahkmad Adi Sugiarto SH,MH, Ketua Pengadilan Kab. Subang Dr. Ardhi Wijayanto SH,MHum, Danyon 312 Kala Hitam Mayor Inf. Nizar Bahktiar SH, Perwakilan Lanud Suryadarma Kalijati Letkol SAU Zen M.A.P, Sekda Kab. Subang H. Asep Nuroni M.Si, Para Kepala OPD/Dinas Se-Kab. Subang, Toga, Tomas dan Toda Kab. Subang,
Perwakilan Ormas/LSM dan OKP,
Dan peserta upacara yang terdiri dari Satpol PP, Dishub, Damkar, BPBD, Tagana, ASN Pemda Kab. Subang, Unsur Mahasiswa, dan Gabungan para Pelajar SMA/SMK dan SMP dengan jumlah yang hadir sebanyak ± 250 orang.
Dalam giat upacara tersebut juga dilaksanakan penyerahan penghargaan kepada para pemuda berprestasi yang bertujuan untuk memotivasi para pemuda untuk terus berinovasi dalam berkarya demi kemajuan Kabupaten Subang.
Pada kesempatan tersebut Pembina Upacara menyampaikan amanatnya dengan mengucapkan bahwa hari Sumpah pemuda ke 95 Tahun 2023 ini merupakan momentum, sebagai pengingat kita semua bangsa Indonesia terhadap sejarah gotong royong seluruh elemen pemuda yang berhasil menebar semangat jiwa patriotisme sekaligus menyatukan visi kebangsaan dalam Sumpah pemuda 1928 yang melahirkan sebuah komitmen kebangsaan yaitu bertumpah darah satu tanah air Indonesia berbangsa satu bangsa Indonesia dan menjunjung bahasa persatuan bahasa Indonesia.
Dengan tema peringatan Hari Sumpah pemuda ke 95 Tahun 2023 bersama majukan Indonesia pemerintahan republik Indonesia membuka luas kesempatan partisipasi pemuda pemudi generasi muda Indonesia untuk seiring sejalan mewujudkan harapan masa depan Indonesia bersama inkubilitas dalam ekosistem kolaborasi lintas generasi telah membangun optimisme kolektif, bahwa sekarang para pemuda-pemudi mendapat tempat terhormat di dalam pembangunan nasional.
Posisi Indonesia memang sedang berproses menyelesaikan persoalan korupsi, kemiskinan, pengangguran, kebencian serta sejumlah program bangsa lainnya, tetapi semua itu bukan menjadi alasan bagi para pemuda untuk berhenti melaju menuju Indonesia maju dan menciptakan masyarakat adil dan makmur.
Disisi lain perkembangan teknologi terkini dan arus informasi yang semakin cepat membuat kesenjangan penguasaan terhadap teknologi dan informasi antar generasi, demikian halnya dengan tatanan sosial kultural politik dan bahkan bisnis yang di kontensasi.
Kita perlu bertanya apakah artificial intelegensi telah digunakan optimal secara masif mengimbangi percepatan dan perubahan ini saja sudah cukup membuat kewalahan, pada intinya penguasaan oleh pemuda terhadap teknologi dan informasi serta literasi digital menjadi suatu yang harus di seriuskan.
Oleh karena itu setiap pemuda perlu mempunyai visi misi dan transaksi untuk 30 Tahun mendatang agar pembangunan dapat berlari lebih cepat strategi, paling ampuh adalah dengan tolong-menolong lintas generasi dan gotong royong lintas sektor karena kerja kolaboratif ini sesuai dengan undang-undang nomor 40 tahun 2009 tentang pemuda.
Tahun 2022 sektor penyelenggaraan pelayanan kepemudaan agar implementasi koordinasi lintas sektor tersebut efektif menuju indeks pembangunan pemuda atau IPP, maka pada momen hari sumpah pemuda ini kita harus menanam kebaikan di tingkat kementerian dan lembaga pemerintah provinsi, Pemerintah kabupaten kota. (ADM)