Scroll untuk baca artikel
Example 728x250
BeritaormasNasional

Jokowi: Pemilu 2024 Akan Jadi Pesta Demokrasi Terbesar Dalam Sejarah, Hati-hati, Mungkin Berat

buserdirgantara7
159
×

Jokowi: Pemilu 2024 Akan Jadi Pesta Demokrasi Terbesar Dalam Sejarah, Hati-hati, Mungkin Berat

Sebarkan artikel ini
63898d5e5e9b7

JAKARTA, – Dirgantara7.com | Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan, Pemilu dan Pilkada 2024 akan menjadi pesta demokrasi terbesar dalam sejarah pemilu Indonesia.

Bahkan, kata dia, mungkin saja Pemilu 2024 akan menjadi yang terbesar di dunia.

Hal tersebut Jokowi sampaikan saat memberi sambutan dalam acara Konsolidasi Nasional 2024 yang diselenggarakan Bawaslu di Jakarta Pusat, Sabtu (17/12/2022).

“Pemilu dan Pilkada 2024 ini akan menjadi pesta demokrasi terbesar, terbesar dalam sejarah pemilu di Indonesia dan mungkin terbesar di dunia,” ujar Jokowi.

Jokowi menjelaskan, Pemilu dan Pilkada 2024 akan diselenggarakan secara serentak dalam tahun yang sama.

Menurutnya, jika dibandingkan dengan pelaksanaan pemilu-pemilu sebelumnya, Pemilu 2024 jauh lebih besar.

Maka dari itu, Jokowi mengingatkan agar berhati-hati dalam pelaksanaannya.

“Hati-hati mengenai ini, dan mungkin yang terberat. Hati-hati mengenai ini, yang melibatkan jumlah pemilih yang sangat besar, dengan rentang pemilihan yang luas, dan kondisi geografis kita yang sangat beragam,” tuturnya.

Walau begitu, Jokowi percaya, dengan pengalaman yang Indonesia punya, maka pasti Pemilu 2024 bisa terselenggara dengan baik.

Dia merasa Indonesia punya cukup bekal untuk mempersiapkan pemilu ke depannya lebih berkualitas.

“Kualitas pemilu merupakan fondasi politik yang penting di dalam kita bernegara dan pemerintahan. Untuk itu, pengawasan pemilu, peran Bawaslu, menempati posisi yang sangat sentral,” imbuh Jokowi.

(Red)

Img 20240526 223458
Img 20240526 223458