Jakarta,–Dirgantara7.com || Menjelang Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) KTT G-20 guna memastikan kegiatan berlangsung aman, jajaran Kopasgat dari Wingko I Kopasgat dan Satbravo 90 Kopasgat ikuti Gelar Pasukan di Mako Koopsus TNI, Mabes TNI, Jakarta.
Dalam kegiatan tersebut, dilaksanakan pengecekan kesiapan alutsista dan personel Presidensi G-20 Indonesia 2022 dengan melibatkan sebanyak 60 personel Dansatbravo 90 Kopasgat yang dipimpin oleh Dansatbravo 90 Kopasgat, Kolonel Pas Dedy Agung S., S.E. M.Si (Han)., CHRMP.
Dengan adanya Presidensi G-20 yang akan diselenggarakan pada 15 hingga 16 November 2022, Kopasgat mendapatkan tugas melaksanakan pengamanan untuk menjamin kelancaran dalam perhelatan akbar tersebut.
Hadir pada kesempatan tersebut Komandan Wing Komando I Kopasgat Kolonel Pas Sonruta Tambunan dan para Komandan Satuan Khusus TNI.
(Red)