Scroll untuk baca artikel
Example 728x250
Polisi

Gedung Labkesda Bernilai Rp 8,8 Miliar Di Resmikan Bupati Subang H. Ruhimat

buserdirgantara7
308
×

Gedung Labkesda Bernilai Rp 8,8 Miliar Di Resmikan Bupati Subang H. Ruhimat

Sebarkan artikel ini
logopit 1643623059497

Dirgantara7.com//Subang – Bupati Subang Ruhimat didampingi Kapolres Subang AKBP Sumarni dan Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kabupaten Subang dr Maxi meresmikan Gedung UPTD Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda) Dinas Kesehatan Kabupaten Subang, Senin (31/1/2022).

Ruhimat saat peresmian gedung yang habiskan dana Rp8,8 Miliar, dihadiri Ketua DPRD Subang Narca Sukanda, Sekda Subang Asep Nuroni, Kasdim 0605/Subang Mayor (Inf) Yuyum Rubiansyah dan pejabat lainnya.

Kang Jimat, sapaan akrab Ruhimat, mengatakan, diresmikannya Gedung UPTD Labkesda Dinas Kesehatan Kabupaten Subang merupakan anugrah dalam salah satu pelayanan dasar masyarakat bidang kesehatan.

“Mudah-mudahan apa yang menjadi kebutuhan masyarakat Subang terkait lingkungan maupun kesehatan bisa terpenuhi oleh UPTD Labkesda Dinas Kesehatan Kabupaten Subang,” ucapnya.

Maka dari itu, Kang Jimat berharap UPTD Labkesda Dinas Kesehatan Kabupaten Subang bisa dipergunakan sesuai tugas pokok dan fungsi yang bermanfaat bagi masyarakat Subang.

Sementara itu, Kadinkes Kabupaten Subang dr Maxi mengatakan, Gedung UPTD Labkesda Dinas Kesehatan Kabupaten Subang dalam operasionalnya direncanakan berstandar biosafety level 2.

“Kita akan melewati akreditasi, pelatihan – pelatihan petugas, termasuk pemenuhan jumlah petugasnya supaya masuk ke laboratorium kesehatan yang berstandar biosafety level 2,” ucapnya.

Kata dr Maxi, setelah berstandar biosafety level 2, UPTD Labkesda Dinas Kesehatan Kabupaten Subang bisa menjadi rujukan, tidak hanya untuk Subang, tapi juga dari daerah lainnya.

UPTD Labkesda Dinas Kesehatan Kabupaten Subang, kata pemilik Klinik Happy Healthy, tersebut, terdapat dua jenis, yakni Laboratorium Klinik dan Laboratorium Kesehatan Masyarakat.

“Laboratorium Klinik berfungsi memeriksa cairan tubuh berasal dari manusia, rontgen dan Ekg. Laboratorium Kesehatan Masyarakat untuk memeriksa cairan dari bumi dan udara,” ucapnya.

Kata dr Maxi, UPTD Labkesda Dinas Kesehatan Kabupaten Subang hadir untuk memudahkan masyarakat yang tarifnya akan lebih murah dibandingkan laboratorium milik swasta.

(Jajang)

Img 20240526 223458
Img 20240526 223458

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *