Scroll untuk baca artikel
Example 728x250
Kriminal

Forum Kerukunan Umat Beragama Jawa Barat mengutuk dengan keras tindakan bom bunuh diri

buserdirgantara7
195
×

Forum Kerukunan Umat Beragama Jawa Barat mengutuk dengan keras tindakan bom bunuh diri

Sebarkan artikel ini
Img 20210328 Wa0076

Dirgantara7.Com//Forum Kerukunan Umat Beragama Jawa Barat mengutuk dengan keras tindakan bom bunuh diri yang terjadi di depan Gereja Katedral Makasar pada hari ini Minggu , (28/03/2021)

Tindakan tersebut sangat mencederai rasa kemanusiaan seluruh bangsa Indonesia dan dapat merusak upaya kerukunan antar umat beragama yang terus digalakkan oleh Pemerintah dan masyarakat.

Di tengah masih berlangsungnya ancaman Covid 19, tentu saja tindakan seperti ini dapat menambah penderitaan terutama para keluarga korban, dan bisa memunculkan tekanan psikis dalam bentuk terganggunya rasa aman, rasa tenteram hubungan antar umat beragama.

FKUB Jabar berharap semoga Kepolisian dapat segera mengungkap motif pelaku dan menangkap aktor aktor intelektual di balaik peristiwa tersebut.

Kepada seluruh masyarakat kami juga menghimbau untuk tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh berita berita Medsos yang tidak jelas kebenarannya, juga tidak ikut membangun opini yang hanya berdasar asumsi pribadi yang malah dapat memperkeruh suasana.

Semuanya kita percayakan / serahkan kepada aparat Kepolisian yang sedang menanganinya. Bandung, 28 Maret 2021 Ketua Fkub Jabar HM. RAFANI Achyar.

Jurnalis : Jajang

Img 20240526 223458
Img 20240526 223458