Scroll untuk baca artikel
Example 728x250
Polisi

Donore Darah Pada Kantor Imigrasi Kelas’II Tpi Lhokseumawe

buserdirgantara7
208
×

Donore Darah Pada Kantor Imigrasi Kelas’II Tpi Lhokseumawe

Sebarkan artikel ini
logopit 1642567436496

Dirgantara7.Com//Lhokseumawe — Rabu (19/01/2022), Kantor Imigrasi Kelas II TPI Lhokseumawe bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia Kota Lhokseumawe melaksanakan donor darah yang dimonitor langsung oleh Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Lhokseumawe Bapak Fauzi.

Kegiatan ini terbuka untuk umum dan diikuti oleh pegawai di lingkungan Kantor Imigrasi Kelas II TPI Lhokseumawe, dari data pada PMI yang turut menyumbangkan darahnya sejumlah 50 orang yang terdiri dari pegawai dan masyarakat umum.

Fauzi menyampaikan ucapan terima kasih kepada pegawai dan masyarakat yang telah ikut menyumbangkan darahnya dan berharap kegiatan ini dapat dilaksanakan secara rutin ke depannya.

Beliau juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada tim dari Palang Merah Indonesia Kota Lhokseumawe yang langsung melaksanakan kegiatan tersebut on the spot dengan mengirimkan unit mobile donor darah ke halaman Kantor Imigrasi Lhokseumawe.

Kegiatan donor darah ini merupakan upaya Kantor Imigrasi Kelas II TPI Lhokseumawe dalam mendukung kegiatan sosial yang dapat membantu masyarakat secara luas.

Diharapkan dengan sumbangan darah dari pegawai dan masyarakat ini dapat menambah jumlah stok darah di PMI Lhokseumawe dan langsung disalurkan bagi masyarakat yang membutuhkan.

Kegiatan dilaksanakan dengan protokol Kesehatan yang ketat demi pencegahan penyebaran virus Covid 19.

(Rid)

Img 20240526 223458
Img 20240526 223458

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *