Scroll untuk baca artikel
Example 728x250
Beritaormas

Dinsos P3A Lutim Gelar Pelatihan PATBM Bagi Pendamping Desa Tahun 2023

buserdirgantara7
128
×

Dinsos P3A Lutim Gelar Pelatihan PATBM Bagi Pendamping Desa Tahun 2023

Sebarkan artikel ini
Img 20231212 Wa0204

Luwu timur,–Dirgantara7.com // Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsos P3A) Kabupaten Luwu Timur menggelar pelatihan Perlindungan Anak Terpadu Berbasis Masyarakat (PATBM) bagi tenaga pendamping desa tahun 2023, di Aula Kantor Dinsos P3A, Selasa (12/12/2023).

Img 20231212 Wa0189

Kegiatan yang dibuka oleh Sekretaris Dinsos P3A, Amiruddin Rumae ini dalam rangka meningkatkan kapasitas sumber daya alam terlatih PATBM di komunitas/desa.

Pada kesempatan tersebut, Sekretaris Dinsos P3A, Amiruddin Rumae mengatakan bahwa SDM yang berkualitas tidak dapat lahir secara alamiah apabila anak di biarkan tumbuh dan berkembang tanpa perlindungan, karena akan menjadi generasi yang lemah, tidak produktif dan tidak kreatif, sedangkan jumlah mereka lebih sepertiga penduduk kabupaten Luwu Timur.

“Untuk itu perlu adanya kesadaran yang tinggi dan kemauan yang kuat untuk menciptakan lingkungan yang peduli dan responsif terhadap kebutuhan dan kepentingan anak,” kata Amiruddin Rumae.

Menurutnya jika dilihat secara sosial, kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi maupun keterbukaan arus informasi, anak-anak tidak berdaya menghadapi berbagai sajian iklan yang dapat merugikan perkembangan jiwa anak-anak baik secara langsung maupun tidak langsung.

“Maka dari itu, perlu adanya ruang bermain anak yang memadai serta tempat mengeluarkan minat dan bakat anak-anak kita didaerah. Begitu pula hak anak untuk turut serta berpartisispasi dalam pembangunan, karena kebutuhan orang dewasa berbeda dengan kebutuhan anak sehingga diberi kesempatan untuk mengungkapkan dan didengar pendapatnya,” ucap Sekretaris Dinsos P3A.

Olehnya itu, Sekretaris Dinsos P3A berharap kepada para pendamping desa agar dapat meningkatkan kepedulian dan keterampilan dimasyarakat.

“Saya berharap kegiatan ini dapat membantu dan memastikan pembentukan PATBM diseluruh desa Se-Kabupaten Luwu Timur melalui kebijakan, angaran penyediaan sarana dan prasarana serta operasional PATBM di desa masing-masing,” harapnya.

Hadir para Kepala OPD Lingkup Pemkab Lutim, Kepala Bidang Kelembagaan dan Pemberdayaan Desa, Musakkir, Narasumber dari Save The Children dan Sulawesi Community Foundation (SCF), Pendamping Desa dan PATBM. (dew/ikp-humas/kominfo-MuhJuari )

Img 20240526 223458
Img 20240526 223458