JAKARTA, – Dirgantara7.com | Sekitar 300 suporter sepak bola menggelar aksi damai saat car free day (CFD) di Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta Pusat, Minggu (30/10/2022) pagi.
Dalam aksi tersebut, mereka meminta agar tragedi di Stadion Kanjuruhan, 1 Oktober lalu, diusut tuntas.
Aksi itu digelar oleh suporter gabungan dari berbagai pendukung tim.
“Kalau kasus 135 (korban) ini belum tuntas, kami yakin ya stadion akan sepi,” ujar perwakilan Aksi Suporter Damai, Ubaydillah, di Bundaran HI, Minggu pagi.
Ubaydillah menambahkan, pihaknya juga meminta Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Mochamad Iriawan untuk mundur dari jabatannya.
Tuntutannya itu relevan karena Iriawan lah yang berada di pucuk pimpinan organisasi sepak bola di Indonesia.
“Anda yang punya peraturan, Anda yang punya sistem,” kata Ubaydillah.
(*)