Scroll untuk baca artikel
Example 728x250
Olahraga

Wallet Cup Champions, 8 Tim Perebutkan Piala Bima Arya

buserdirgantara7
180
×

Wallet Cup Champions, 8 Tim Perebutkan Piala Bima Arya

Sebarkan artikel ini
img 20220822 wa0106

Bogor,–Dirgantara7.com | PS Wallet berkolaborasi dengan DPC PAN Kota Bogor menggelar Turnamen Wallet Cup Champions yang digelar di Lapangan Wallet, Kelurahan Bubulak, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor, Minggu (21/8/2022).

img 20220822 wa0104

Di Turnamen ini delapan tim se-Kota Bogor bertanding memperebutkan Piala Bima Arya dengan hadiah uang pembinaan total Rp 4 juta dan sertifikat.

“Terima kasih ini kegiatan yang Insya Allah akan dilakukan terus dalam rangka HUT PAN. Mudah-mudahan bisa mencetak atlet-atlet bola handal kota Bogor dan nasional. Ini jadi suguhan untuk warga silahkan mendukung tim masing-masing dan bermain sportif,” ujar Wali Kota Bogor, Bima Arya.

Ketua PS Wallet, Gumilar Nugraha mengatakan, turnamen Wallet Cup Piala Bima Arya ini selain digelar untuk merayakan Milad PAN ke-24 juga sebagai momentum geliat sepak bola yang kembali semarak di tingkat nasional. Di lapangan wallet ini hampir setiap bulannya selalu mengadakan pertandingan FEO-FEO.

“Kami melihat momen ini sangat bagus bersama PAN membuat event bola FEO-FEO atau permainan bola yang durasinya hanya 20 menit,” ujarnya.

Pihaknya membuka biaya pendaftaran sebesar Rp 700 ribu dan ada delapan tim se-Kota Bogor yang hari ini bertanding. Delapan tim ini menurutnya, merupakan tim yang cukup bagus karena sudah sering bertanding dan bukan tim yang membuat kerusuhan. Sebaliknya delapan tim ini didominasi anak-anak muda yang berpotensi dan berbakat di sepak bola.

“Kami hanya memilih juara satu, dua, tiga, top score dan pemain terbaik. Kami berharap geliat sepakbola di nasional juga berimbas di daerah dan bisa berkesempatan untuk membuat event FEO-FEO yang lebih besar lagi,” harapnya. (Dede hanapi)

Img 20240526 223458
Img 20240526 223458