Scroll untuk baca artikel
Example 728x250
Pendidikan

Dalam Rangka Hut Ke-50 Korpri, Dewan Pengurus Korpri Polda Aceh Gelar Ziarah Ke TMP Banda Aceh

buserdirgantara7
210
×

Dalam Rangka Hut Ke-50 Korpri, Dewan Pengurus Korpri Polda Aceh Gelar Ziarah Ke TMP Banda Aceh

Sebarkan artikel ini
logopit 1637918365159

Dirgantara7.com//Aceh — Dalam rangka memperingati Hut ke-50 Korpri yang jatuh pada tanggal 29 November 2021, Dewan Pengurus Korpri Polda Aceh menggelar ziarah ke Taman Makan Pahlawan (TMP) Banda Aceh, Jum’at (26/11/21) sekira pukul 08.00 wib.

Kapolda Aceh Irjen Pol. Drs. Ahmad Haydar, S. H., M. M, melalui Kabid Humas Polda Aceh Kombes Pol. Winardy, S. H, S. I. K., M. Si, dalam keterangan tertulisnya mengatakan, ziarah ke TMP tersebut adalah salah satu dari rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati Hut ke-50 Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) yang akan diperingati pada tanggal 29 November 2021.

Kegiatan Ziarah dan diikuti tabur bunga tersebut dipimpin oleh Ketua Dewan Pengurus Korpri Polda Aceh, Pembina drh. Andhiko Bhara M, yang didampingi Wakil Ketua Korpri Pembina M. Siddiq Amrullah S.Kom dan diikuti oleh Dewan Pengurus Korpri serta Perwakilan PNS Satker Polda Aceh, sambung Kabid Humas.

Sebelum ziarah dan tabur bunga, kegiatan itu juga diisi dengan penghormatan kepada jasa arwah para pahlawan di TMP tersebut, ujar Kabid Humas.

” Kegiatan ziarah ke TMP merupakan salah satu cara untuk mengenang jasa para pahlawan dalam merebut serta memperjuangkan kemerdekaan dan menjaga keutuhan NKRI, “terang Kabid Humas.

” Diharapkan juga dengan Pelaksanaan kegiatan ini, para anggota Korpri khususnya Polda Aceh dapat menjunjung tinggi rasa nasionalisme dan menjaga kesatuan serta keutuhan bangsa,” pungkas Kabid Humas.

(Rid)

Img 20240526 223458
Img 20240526 223458

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *