Scroll untuk baca artikel
Example 728x250
Polisi

Kapolres Subang Bangga Anggotanya Mencetuskan Aplikasi Misterlucky

buserdirgantara7
265
×

Kapolres Subang Bangga Anggotanya Mencetuskan Aplikasi Misterlucky

Sebarkan artikel ini
img 20211122 wa0046

Dirgantara7.com//Subang – Kapolres Subang AKBP Sumarni merasa bangga dengan inovasi yang dicetuskan oleh anggota Satreskrim Polres Subang Brigadir Aep Lucky Andriana. Inovasi tersebut berupa aplikasi Misterlucky.

Rasa bangga tersebut disampaikan Kapolres Subang AKBP Sumarni saat ditanya usai penyuluhan kepada pelajar SMAN 1 Patokbeusi, Kabupaten Subang, Jawa Barat, Senin (22/11/2021).

Menurut Kapolres, dirinya merasa bangga karena ada anggotanya bisa berinovasi, berkreativitas, dan menyiapkan layanan transportasi online yang bisa memudahkan masyarakat.

Ditambah lagi, kata Kapolres, dalam aplikasi ini, ada beberapa kelebihan yang bisa membantu masyarakat. Salah satunya, masyarakat bisa bayar iuran lingkungan melalui apilkasi tersebut.

“Ini tentunya sangat memudahkan masyarakat terbawah di tingkat RT/RW untuk mereka beraktivitas. Layanan – layanan online ini tentunya juga sangat bagus diterapkan di masa pandemi Covid-19,” ucap Kapolres.

Kata Kapolres, melalui layanan online, ini, semoga saja mengurangi aktivitas masyarakat untuk ke area publik, cukup pesan makanan, belanjaan dari aplikasi tersebut, nantinya diantar ke tujuan.

Untuk itu, Kapolres berharap aplikasi ini bisa bermanfaat bagi masyarakat, karena berkolaborasi dengan jasa pengemudi atau driver, dan mitra yang di antaranya merupakan pelaku UMKM.

“Yang kita sekarang harapkan kehadiran polisi dapat memberikan manfaat sebanyak mungkin bagi masyarakat. Polisi menjadi solusi bagi kesulitan masyarakat, jangan menambah kesulitan masyarakat,” ucapnya.

Mantan Kapolres Sukabumi Kota ini berpesan kepada anggotanya untuk tidak mengurangi fungsinya sebagai anggota Polri. “Boleh berinovasi dan berkreativitas, tapi tidak meninggalkan tugasnya,” pungkasnya.

(Jajang)

Img 20240526 223458
Img 20240526 223458

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *