Dirgantara 7.Com//Polres Buol – Kapolres Buol AKBP Dieno Hendro Widodo, S.I.K., beserta PJU Polres Buol mengikuti Upacara Virtual Hari Lahir Pancasila yang diperingati setiap tahun pada tanggal 1 Juni di Aula Rupatama Wirasatya Mako Polres Buol, Selasa (1/6/2021)
Upacara virtual tersebut di pimpin langsung oleh Presiden RI Ir. H. Joko Widodo, yang dilaksanakan dari ruang Garuda, Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat.
Kapolres Buol AKBP Dieno Hendro Widodo mengatakan, walaupun berbeda dari tahun sebelumnya, tapi hari ini wajib untuk memperingatinya dengan tetap mempedomani protokol kesehatan covid-19.
Pancasila merupakan falsafah hidup bangsa Indonesia oleh karena itu, perwira menengah berpangkat dua melati yang memegang tongkat komando dijajaran Polres Buol ini mengajak kepada seluruh putra-putri Indonesia untuk mengimplementasikan secara nyata nilai-nilai Pancasila, dengan merefleksikan nilai luhur Pancasila kedalam kehidupan kita sehari-hari demi Indonesia yang lebih baik. Dengan semboyan bersatu kita teguh, bercerai kita runtuh, yang artinya kita harus selalu gotong royong untuk menjaga keutuhan Negara Indonesia.”
Peringatan Hari lahirnya Pancasila yang merupakan salah satu hari bersejarah lahirnya Pancasila menjadi simbol negara Indonesia sebagai perwujudan dari keberagaman yang ada. Berbeda, tapi tetap bersatu untuk Indonesia tangguh. Jaga kebhinekaan, jaga kerukunan, saling menghargai dan menghormati,” ungkap AKBP Dieno Hendro Widodo.
Selamat memperingati hari lahir Pancasila 1 Juni 2021,”Tutupnya
. Rilis;Eka