Scroll untuk baca artikel
Example 728x250
Polisi

Ibu Bhayangkari Kota Jambi Bersama Kapolresta Jambi. Kunjungi Pospam Diwilayah Hukum Polresta Jambi

buserdirgantara7
332
×

Ibu Bhayangkari Kota Jambi Bersama Kapolresta Jambi. Kunjungi Pospam Diwilayah Hukum Polresta Jambi

Sebarkan artikel ini
Img 20210511 Wa0084

Dirgantara 7.Com // Kota Jambi –
Memastikan kesiapan pospam pengamanan lebaran dalam rangka pencegahan covid 19 di wilayah kota Jambi ,Kapolresta Jambi Kombes Pol Dover Christian SIK MH bersama Ibu Bhayangkari NY. Dian Dover dan rombongan melaksanakan kunjungan ke setiap pospam yang berada di wilayah hukum Polresta Jambi.Selasa 11/05/21

Dalam kegiatan kunjungan ini Kapolresta Jambi didampingi oleh Kasat Reskrim Kompol Handres, Kasat Lantas Kompol Doni Wahyudi.

Kapolresta bersama rombongan mengunjungi langsung Pos Pengamanan lebaran kota Jambi yakni berada di area bandara STS Jambi di wilayah hukum Polsek Jambi Selatan serta di area Taman destinasi wisata keris siginjai wilayah hukum Polsek jelutung Jambi dengan Kabupaten Muaro Jambi di Pal 10 wilayah hukum Polsek Kota Baru serta di wilayah auduri 1, Pospam depan Jamtos Sipin Telanai, dan diarea Ramayana Kota Jambi.

Kapolresta Jambi Menyampaikan “kegiatan Polresta Jambi bersama PJU Polresta ,dan Ketua Bhayangkari Kota Jambi mengunjungi seluruh Pospam dikota Jambi dalam rangka operasi ketupat siginjai 2021.

Tujuannya selain bersilaturahmi kepada penjaga di pos pengamanan kemudian juga memberikan Tali asih dari Bhayangkari Kota Jambi bersama yayasan Kemala Bhayangkari Kota Jambi , dan memberikan semangat, memberikan makanan ringan serta buah-buahan, agar seluruh anggota pos pam baik yang Polri-TNI, Pramuka dan Senkom tetap semangat dalam melaksanakan tugas di pos pam sampai berakhirnya operasi ketupat 2021.

Saya juga mengimbau “masyarakat tetap melaksanakan protokol kesehatan karena Idul Fitri kali ini sama dengan tahun lalu masih dalam suasana covid, akhir-akhir ini Covid sangat meningkat di Indonesia, dan meningkat termasuk di Jambi’

Oleh karena itu harapan saya semua melaksanakan protokol kesehatan dengan tepat tidak perlu mudik, kita tahu penyakit itu ada di mana Jadi jangan terlalu berlebihan merayakan Idul Fitri cukup biasa-biasa saja kita lihat banyak di pinggir jalan di pertokoan di mall sepertinya masyarakat tidak sadar akan bahaya covid masih banyak yang tidak melaksanakan prokes”.

Saya menegaskan kepada masyarakat kota Jambi untuk tidak melaksanakan pawai malam takbiran, itu merupakan imbauan dari pemerintah pusat dan saya berharap masyarakat kota Jambi untuk mentaati nya” tegas Kapolresta jambi.

Rilis:Nopri Ardi.

Img 20240526 223458
Img 20240526 223458